Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa
Vol. 2 No. 11 (2025): Januari

Pelatihan Pemodelan Data untuk Prediksi Kebangkrutan Perusahaan bagi Guru SMKN 3 Bandung

Fahrudin, Tora (Unknown)
Asniar, Asniar (Unknown)
Wijaya, Dedy Rahman (Unknown)
Ardiansyah, Fajri (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2025

Abstract

Data Science yang berbasis pada machine learning (ML) telah mengalami perkembangan signifikan di era teknologi informasi saat ini. Dengan kemajuan yang pesat dalam integrasi teknologi dan analitika data untuk mendukung pengambilan keputusan di sektor keuangan, terdapat peningkatan tren kebutuhan tenaga kerja untuk data science, khususnya dalam bidang keuangan. Sebagai institusi pendidikan yang memanfaatkan teknologi informasi untuk menyelesaikan permasalahan, Universitas Telkom memiliki tanggung jawab untuk turut serta dalam mengadopsi dan mentransfer teknologi informasi kepada masyarakat. Salah satu contoh dari upaya ini adalah pelatihan pemodelan data untuk memprediksi kebangkrutan perusahaan bagi para guru di SMKN 3 Bandung. Pelatihan dan transfer teknologi yang tepat ini diharapkan dapat memberikan pengayaan ilmu kepada guru dan siswa SMK dalam pemahaman dan penerapan data science. Hal ini dibuktikan dari tanggapan peserta selama pelatihan pemodelan data untuk memprediksi kebangkrutan perusahaan. Seratus persen peserta menyatakan bahwa materi yang disampaikan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, sembilan puluh lima persen peserta menyatakan bahwa waktu pelaksanaan kegiatan relatif sesuai dan cukup memadai, dan delapan puluh sembilan persen peserta menyatakan bahwa materi atau kegiatan yang disajikan jelas serta mudah dipahami. Diharapkan pelatihan ini dapat melatih pemikiran kritis guru serta mendorong mereka untuk memasukkan materi data science ini ke dalam kurikulum di sekolah menengah kejuruan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmba

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, ...