Jurnal Pendidikan Islam
Vol. 2 No. 1 (2024): October

Pengaruh Penerapan Metode Ummi Terhadap Peningkatan Kualitas Pembelajaran Tahfidz Qur’an Di Kelas IV SDIT Al-Hanif Cilegon

Jannah, Farihatul (Unknown)
Sofa, Mutiara (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2024

Abstract

Sebelum menerapkan metode Ummi, proses pembelajaran Tahfidz Qur'an di SDIT Al-Hanif tidak begitu efektif. Hal ini karena perbedaan metode dalam mengajarkan Qur'an, yang mengakibatkan guru hanya focus pada hafalan tanpa memperhatikan Tajwid. Berdasarkan latar belakang ini, peneliti merumuskan permasalahan sebagai berikut: "Bagaimana pelaksanaan metode Ummi di SDIT Al-Hanif Cilegon? Bagaimana pembelajaran Tahfidz Qur'an dengan menggunakan metode Ummi di SDIT Al-Hanif Cilegon? Bagaimana Pengaruh metode Ummi terhadap kualitas pembelajaran Tahfidz Al-Qur'an di SDIT Al-Hanif Cilegon?". Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai pengaruh metode Ummi terhadap kualitas pembelajaran Tahfidz Al-Qur'an bagi siswa kelas IV di SDIT Al-Hanif Cilegon. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dan memanfaatkan teknik pengambilan sampel secara acak, yang dihitung menggunakan rumus Slovin, menghasilkan ukuran sampel sebanyak 52. Berdasarkan hasil perbandingan t hitung ≥ t tabel, dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan metode Ummi berpengaruh signifikan terhadap siswa kelas IV di SDIT Al-Hanif Cilegon, seperti yang ditunjukkan oleh t hitung (6,318) ≥ t tabel (1,675), dengan nilai signifikansi (Sig) (0,000) < probabilitas 0,05. Hal Ini menunjukkan bahwa kontribusi metode Ummi terhadap peningkatan kualitas pembelajaran Tahfidz Qur'an adalah sebesar 44,4%, sementara sisa 66,6% dipengaruhi oleh metode lain yang tidak dicakup dalam penelitian ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pjpi

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan Islam is a scientific journal published by Indonesian Journal Publisher. PJPI publishes four issues annually in the months of October, January, April, and July. This journal only accepts original scientific research works (not a review) that have not been published by other media. ...