Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7, No 10 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT

PENDAMPINGAN PENGENALAN LITERASI BUDAYA PADA ANAK PEKERJA MIGRAN INDONESIA DI SANGGAR BIMBINGAN MUALLIM MALAYSIA

Kholijah Siregar, Adek (Unknown)
Triswidodo, Triswidodo (Unknown)
Rosmaimuna, Rosmaimuna (Unknown)
Pasaribu, Muksana (Unknown)
Sari Batubara, Delilla (Unknown)
Putriana, Putriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Nov 2024

Abstract

Pendidikan dan pengenalan budaya memiliki peran penting dalam membentuk identitas anak. Anak-anak pekerja migran sering kali menghadapi tantangan dalam mengakses pendidikan formal yang memadai serta pengenalan budaya asal mereka karena mobilitas dan perubahan lingkungan yang tinggi. Oleh karena itu, pendampingan literasi budaya merupakan solusi penting untuk membantu anak-anak pekerja migran dalam memahami budaya asalnya sekaligus mampu beradaptasi dengan lingkungan baru. Jurnal ini membahas pendekatan pendampingan pengenalan literasi budaya pada anak-anak pekerja migran di Sanggar Bimbingan MuallimMalaysia, mulai dari identifikasi masalah, strategi pendampingan, hingga dampaknya terhadap identitas dan kemampuan anak dalam memahami dua budaya yang berbeda. Sanggar Bimbingan Muallim merupakan bentuk pendidikan informal yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anak-anak yang tidak memiliki akses ke pendidikan formal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun terdapat keterbatasan dalam sarana dan pra sarana, Sanggar Bimbingan Muallim memberikan kontribusi yang signifikan dalampengenalan  budaya asal mereka juga dalam hal  membentuk karakter dan keterampilan dasar anak-anak pekerja migran

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...