Tashdiq: Jurnal Kajian Agama dan Dakwah
Vol. 8 No. 1 (2024): Tashdiq: Jurnal Kajian Agama dan Dakwah

ANTARA IDEALITAS DAN REALITAS: AKHLAK ISLAM DALAM MEMBANGUN TATANAN SOSIAL MODERN BERDASARKAN SURAH AL-BAQARAH AYAT 177

Sofia Hani (Unknown)
Mina Febriani (Unknown)
Tiara Amalia Nizamuddin (Unknown)
Edi Hermanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara idealitas akhlak Islam dan realitas sosial modern melalui kajian Surah Al-Baqarah ayat 177. Dalam era modern, tantangan seperti ketimpangan sosial, individualisme, dan krisis identitas moral semakin kompleks, sehingga menuntut penerapan nilai-nilai akhlak yang konkret. Ayat 177 Surah Al-Baqarah memberikan landasan yang kuat untuk membentuk pribadi dan masyarakat yang berakhlak, dengan menekankan pentingnya keimanan, empati sosial, dan keteguhan dalam menghadapi kesulitan. Dalam konteks ini, akhlak Islam tidak hanya terbatas pada ajaran ritual, tetapi juga mencakup tindakan sosial yang nyata, seperti perhatian terhadap kemiskinan, kesenjangan ekonomi, dan lemahnya integritas. Melalui pendekatan kualitatif, artikel ini menganalisis penerapan nilai-nilai akhlak Islam dalam merespons permasalahan sosial kontemporer, serta bagaimana nilai-nilai tersebut dapat dijadikan solusi praktis dalam mengatasi masalah-masalah moral yang dihadapi masyarakat saat ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tashdiq

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Tashdiq: Jurnal Kajian Agama dan Dakwah adalah jurnal yang terbit 3 kali setahun pada bulan Maret, Juli, dan November. Jurnal ini merupakan jurnal kajian ilmu agama, tidak hanya mengacu pada satu agama saja, ada 6 agama yang diakui di Indonesia bisa diterima pada jurnal ini. Selain itu jurnal ini ...