Journal of Multidisciplinary Inquiry in Science, Technology and Educational Research
Vol. 2 No. 1b (2025): NOVEMBER 2024 - JANUARI 2025 (TAMBAHAN)

Mengoptimalkan Sumber Daya: Panduan Konsumsi dalam Perspektif Al-Quran QS. Al-A'raf/7: 31

Wahyuni, Lisa (Unknown)
Mahfudz, Taufik Warman (Unknown)
Noor, Syamhudian (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini ingin melihat konsumsi dalam pandangan Islam menurut Alquran Qs. Al Araf Ayat 31. Hasil kajian penelitian didapatkan bahwa menkonsumsi makan makanan yang baik dan minum minuman yang bermanfaat adalah dalam rangka mengatur dan memelihara kesehatan untuk dapat beribadah kepada Allah dengan baik. Karena kesehatan badan banyak hubungannya dengan makanan dan minuman. Makanan dan minuman yang berlebihan berakibat terganggunya kesehatan. Karena itu, Allah melarang berlebihan dalam makan dan minum. Didalam al Qur’an Terdapat empat prinsip utama dalam sistem ekonomi Islam yang diisyaratkan: Hidup hemat tidak berlebihan, Mengeluarkan Zakat, Tidak Riba, Mengkonsumsi yang halal dan bekerja yang halal. Serta terdapat etika konsumsi yaitu Larangan bersikap kikir/bakhil dan menumpuk harta, larangan Bersikap Israf (Royal), dan Tabzir (Sia-sia), Seimbang dalam konsumsi Islam mewajibkan kepada pemilik harta agar menafkahkan sebagian hartannya untuk kepentingan diri, keluarga, dan fi sabilillah, Membelanjakan harta pada bentuk yang dihalalkan dan dengan cara yang baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mister

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

The Journal of MISTER (Jurnal Penelitian Multidisiplin dalam Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Pendidikan) focuses on publishing manuscripts of any research (multidisciplinary) within the following areas Education, Economics, Social Sciences, Technology, Engineering, Arts, Law & Ethics, Psychology, ...