Eco enzyme merupakan produk pengolahan limbah rumah tangga yang berasal dari sisa sayuran atau buah-buahan. Eco enzyme dapat dijadikan sebagai bahan aktif untuk membuat produk kebersihan rumah tangga diantaranya detergen cair ramah lingkungan. Pembuatan detergen cair berbasis eco enzym memiliki peluang untuk dijadikan sebagai kegiatan home industry. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pelatihan kepada kelompok PKK Desa Rejomulyo dalam pembuatan detergen cair ramah lingkungan dengan bahan aktif eco enzyme. Tahapan pelaksanaan kegiatan terdiri dari ceramah, tanya jawab serta pelatihan pembuatan detergen cair. Hasil kegiatan diperoleh produk detergen cair ramah lingkungan yang dapat dikonsumsi oleh masyarakat di Desa Rejomulyo. Detergen cair ramah lungkungan yang dihasilkan dari kegiatan ini diharapkan menjadi nilai tambah bagi anggota PKK untuk mengembangkan produk usaha ekonomi kreatif berbasis home industry. Hasil akhir dari pengabdian ini adalah terwujudnya usaha industri rumah tangga berbasis eco enzyme dan diperolehnya variasi produk kebersihan rumah tangga dari PKK Desa Rejomulyo.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024