Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN)
Vol 10, No 3 (2024): Volume 10 No 3

Optimasi Rute Pengangkutan Sampah Elektronik di Kota Bandung dengan Pendekatan menggunakan Algoritma Genetika dan Algoritma Seleksi Clonal

Purbasari, Ayi (Unknown)
Fikri, Rifqi Muhammad (Unknown)
Fauzaan, Muhammad Rifqi Al (Unknown)
Firdaus, Mohamad Fidi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Kota Bandung melalui operator pengelolaan layanan sampah melakukan upaya maksimal dalam pengelolaan sampah, khususnya sampah elektronik (e-waste). Salah satunya dengan menerapkan gagasan penjemputan sampah dalam bentuk aplikasi dengan menggunakan komponen optimasi untuk rute dan kapasitas, mengingat terbatasnya armada pengangkutan sampah. Optimasi Vehicle Routing Problem dengan kapasitas (CVRP) merupakan persoalan optimasi penentuan rute dengan keterbatasan kapasitas kendaraan. Penelitian menggunakan dua algoritma terinspirasi biologi, yaitu Algoritma Seleksi Clonal (CSA) dan Algoritma Genetika yang dikonstruksi menggunakan bahasa Java untuk menyelesaikan CVRP. Ujicoba dilakukan terhadap 36 titik drop-off yang merupakan titik TPS di Kota Bandung Utara. Hasil uji memperlihatkan sub-tur yang diperoleh untuk masing-masing armada. Ujiccoba memperlihatkan pola-pola yang peningkatan total jarak seiring dengan banyaknya armada yang digunakan. Dengan menetapkan 6 armada, Algoritma Genetika memperlihatkan hasil jarak 56.376 meter yang lebih baik dari Algoritme Seleksi Clonal, yaitu 67.407 meter. Algoritma Seleksi Clonal menunjukkan kemampuan mendapatkan jarak optimal yang lebih baik di awal evolusi dibandingkan dengan Algoritma Genetika. Namun selanjutnya mengalami stagnan, sementara Algoritma Genetika dapat menghasilkan bobot jarak yang mengecil seiring dengan jumlah evolusi. Dari sisi waktu eksekusi, Algoritma Seleksi Clonal memiliki kinerja waktu eksekusi yang jauh lebih cepat dibandingkan dengan waktu eksekusi Algoritma Genetika. Perlu pengembangan lebih lanjut agar kedua algoritma dapat dibandingkan kinerja pencapaian optimasi bobot baik dari sisi jarak disertai dengan waktu tempuh sebagai parameter optimasi. Selain itu, program yang telah dikonstruksi dapat dijadikan library yang dapat digunakan oleh aplikasi penjemputan sampah elekronik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jepin

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN) merupakan peer reviewed journal di bidang informatika. Jurnal ini diterbitkan 3 bulan dalam setahun (April, Agustus, dan Desember) oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura, ...