INSANI: Jurnal Ilmu Agama dan Pendidikan
Vol 2 No 2 (2024): INSANI: Jurnal Ilmu Agama dan Pendidikan

Strategi Ustadz dan Ustadzah dalam Memotivasi Belajar Al-Qur’an Santri Tpa Sumberejo Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang

Mevita, Vanesa Ayu (Unknown)
Masykuriah, Siti Anis (Unknown)
Muryani, Dwi (Unknown)
Iskandi, Iskandi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2024

Abstract

Artikel ini membahas tentang strategi ustadz dan ustadzah dalam memotivasi belajar Al-Qur’an santri di TPA Sumberejo, Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang. Tujuan penelitian ini yaitu 1) Untuk mengetahui bagaimana strategi ustadz dan ustadzah dalam memotivasi belajar Al-Qur’an santri, 2) Untuk mengetahui apa kendala dalam memotivasi belajar Al-Qur’an santri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah dengan menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam pengumpulan data penelitian, peneliti turun langsung ke lapangan untuk mengadakan wawancara secara langsung dengan ustadz dan ustadzah sekaligus melakukan observasi terhadap proses pembelajaran di TPA Sumberejo. Hasil penelitian ini adalah setelah diterapkan strategi-strategi oleh ustadz dan ustadzah TPA Desa Sumberejo, santri-santri mulai terdorong semangatnya untuk belajar Al-Quran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

insani

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

INSANI: Jurnal Ilmu Agama dan Pendidikan adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Islam (YPI) AN NUR INSANI. Tujuan utama dari jurnal ini adalah untuk menerbitkan karya-karya ilmiah di bidang ilmu agama dan pendidikan. Scope dari jurnal INSANI meliputi kajian-kajian spesifik di ...