Mahasiswa Pengelolaan Perhotelan merupakan salah satu program studi termuda di lingkungan Universitas Dian Nuswantoro. Sesuatu yang masih belum dimiliki oleh mahasiswa program studi Pengelolaan Perhotelan adalah kemampuan mereka untuk menganalisa sesuatu yang baru, seperti halnya menciptakan peluang usaha baru sampai dengan penentuan wilayah usaha. Tujuan dari pelaksanaan program kemitraan masyarakat ini adalah memberikan dukungan pengetahuan kepada mahasiswa tentang kemampuan melakukan analisa terhadap pemilihan lokasi atau wilayah usaha baru sebagai bekal bagi mahasiswa ketika nanti lulus perkuliahan. Hasil akhir yang diperoleh adalah Mahasiswa mampu melakukan Analisa data lokasi yang akan dipertimbangan sebagai lokasi baru dalam melakukan usaha .
Copyrights © 2025