JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Model Kinerja Aparatur Sipil Negara Pada Lembaga Pemerintah Non Kementerian

Kusumawardani, Dewi (Unknown)
Octasylva, Annuridya Rosyidta Pratiwi (Unknown)
Tampubolon, Edward Sahat (Unknown)
Vindiana, Afina Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2025

Abstract

Aparatur Sipil Negara (ASN) berperan yang sangat penting dalam penyelenggaraan pemerintah terutama dalam melakukan pelayanan kepada publik. Untuk itu diperlukan komitmen yang baik untuk senantiasa meningkatkan kinerjanya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat model kinerja dari ASN pada lingkup instansi Lembaga Pemerintah Non Kementrian (LPNK), supaya dapat diketahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi dalam peningkatan kinerja. Penelitian dilakukan ke 135 responden ASN di lingkup LPNK. Penelitian bersifat deskriptif kuantitatif menggunakan Smart-PLS 4.0. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa variabel Kepemimpinan memiliki nilai original sample 0,038 dengan P-Value sebesar 0,714 yang mengindikasikan bahwa variabel kepemimpinan tidak memiliki pengaruh yang terbukti signifikan terhadap kinerja dengan bobot signifikan sebesar 0,038. Sementara variabel motivasi memiliki nilai original sample 0,315 dengan P-Value sebesar 0,001 sehingga dapat disimpulkan bahwa bahwa variabel motivasi memiliki pengaruh yang terbukti signifikan positif terhadap kinerja dengan bobot signifikan sebesar 0,315. Untuk variabel disiplin memiliki nilai original sample 0,431 dengan P-Value sebesar 0,000 yang artinya variabel disiplin memiliki pengaruh yang terbukti signifikan positif terhadap kinerja dengan bobot signifikan sebesar 0,431. Sehingga model kinerja ASN di lingkup LPNK memiliki kecenderungan untuk lebih ditingkatkan melalui variabel motivasi dan disiplin.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...