Jurnal Abdimas Indonesia : Jurnal Abdimas Indonesia
Vol. 4 No. 3 (2024): Juli-September 2024

Pelatihan Mini Project Nata De Coco dan Tape Jusinta Terhadap Anak Terlantar di Jalanan Kota Makassar

Rifda Nur Hikmahwati Arif (Universitas Negeri Makassar, Makassar, Indonesia)
Nurhayani H. Muhiddin (Universitas Negeri Makassar, Makassar, Indonesia)
Fandi Ahmad (Universitas Negeri Makassar, Makassar, Indonesia)
Nur Indah Sari (Universitas Negeri Makassar, Makassar, Indonesia)
Salma Samputri (Universitas Negeri Makassar, Makassar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan produktivitas anak-anak terlantar di jalanan kota Makassar dalam pembuatan nata de Coco dan juga tape jusinta. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat dibagi menjadi dua tahapan yang pertama adalah pengenalan nata de coco dan juga tape jusinta, tahapan kedua yaitu pelatihan pembuatan nata de coco dan juga tape jusinta terhadap anak-anak jalanan di kota Makassar. Hasil temuan dari kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan yaitu terdapat peningkatan produktivitas dalam pembuatan nata de Coco dari sebelum dilatihkan dan sesudah dilatihkan dan juga terdapat peningkatan produktivitas dalam pembuatan tape dari sebelum dilatihkan dan sesudah dilatihkan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini sangat diharapkan dapat meningkatkan keterampilan produksi anak-anak khususnya dalam membuat produk-produk itu nata de coco dan juga tape jusinta yang dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam berwirausaha.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jai

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Other

Description

JAI: Jurnal Abdimas Indonesia (ISSN 2797-2887) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia. Jurnal Abdimas Indonesia adalah jurnal yang bertaraf Nasional yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini ...