Jurnal Edukasi
Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Edukasi

Keefektifan Layanan Konseling Kelompok Mengaplikasikan Teknik Cognitive Behavioral Therapy guna menekan Kecanduan Gadget Siswa Kelas VII SMP Negeri 13 Pontianak

Athia, Cyndi (Unknown)
Yuline, Yuline (Unknown)
Halida, Halida (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji keefektifan konseling kelompok menggunakan teknik cognitive behavioral therapy untuk mengurangi kecanduan gadget kelas VII SMP Negeri 13 Pontianak. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen dengan bentuk penelitian Pre-Eksperimental Design dengan rancangan penelitian Pre-test – Post-test One Group Design. Sampel diambil berdasarkan teknik non-probability sampling dengan jenis purposive sampling. Sampel diambil sebanyak 6 orang siswa yang memiliki tingkat kecanduan gadget tinggi dari populasi yang berjumlah 31 orang yaitu siswa kelas VII yang memiliki tingkat kecanduan gadget tinggi. Berdasarkan perhitungan yang diperoleh dari hasil rata-rata sebelum diberikan perlakuan (pre-test) adalah 131,5 dan sesudah diberikan perlakuan (post-test) adalah 82,5. Selanjutnya, diperoleh T hitung menggunakan Paired Sample T-test yaitu 9.078 dengan nilai Sig. (2 tailed) 0.00 < 0.05 serta hasil Effect Size 3,70 (very large) yang artinya Ha diterima dan Ho ditolak, dengan itu dijelaskan bahwa terdapat perbedaan signifikan antara tingkat kecanduan gadget siswa sebelum dan sesudah diberikan konseling kelompok menggunakan teknik cognitive behavioral therapy. Jadi, dapat disimpulkan bahwa konseling kelompok menggunakan teknik cognitive behavioral therapy sangat efektif untuk mengurangi kecanduan gadget siswa kelas VII SMP Negeri 13 Pontianak.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

edu

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Edukasi akan mempublikasikan karya ilmiah yang mencakup tentang hasil penelitian dan kajian di bidang pendidikan seperti, teori dan praktik pembelajaran, kepemimpinan dan manajemen pendidikan, kurikulum dan teknologi pendidikan, pendidikan karakter, pendidikan keagamaan, pendidikan bahasa, ...