Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru
Vol 10 No 2 (2025): Edisi Mei 2025

Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Manajemen Organisasi di SD Juara Batam

Sinaga, Juniar (Unknown)
Suyud, Suyud (Unknown)
Musa, La (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Mar 2025

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan model Kepemimpinan dan Manajemen organisasi di Sekolah Dasar Juara Batam, Kepulauan Riau. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif-deskriptif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan melalui observasi. Observasi dilakukan menggunakan wawancara yang memuat pertanyaan terkait aspek-apsek kepemimpinan dan manajemen yang mencakup kehadiran kepala sekolah, efektivitas komunikasi, keterlibatan kepemimpinan, Kemampuan memotivasi dan menginspirasi, keterampilan dalam membimbing serta demontrasi etos kerja dan integritas. Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan kepemimpinan sekolah di SD Juara Batam memiliki signifikansi terhadap motivasi guru, budaya organisasi, manajemen,organisasi pembelajaran, dan efektivitas sekolah. Pimpinan sekolah SD Juara Batam memberikan berbagai peran kepemimpinan yang efektif, seperti membimbing tim organisasi, memotivasi dan memberi energi pada anggota organisasi, menciptakan lingkungan kerja yang positif, serta membina kerja sama dan kolaborasi. Kepala sekolah SD Juara Batam telah berkontribusi pada pengembangan budaya organisasi yang positif dan produktif melalui disiplin, kerja tim, efektivitas komunikasi, motivasi, dan keseimbangan kehidupan kerja.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalideguru

Publisher

Subject

Education Other

Description

"Ideguru" means the overall thought conducted by teachers, in the form of classroom action research as well as scientific papers. The vision of Ideguru is to be one of the main references for teachers in planning, implementing and evaluating learning inovation in Yogyakarta Special Province (DIY), ...