Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series
Vol 7, No 4 (2024): Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas III pada Materi Perkalian Bilangan Cacah Melalui Pendekatan PMRI

Dewi Hary Rachmasari (Universitas Sebelas Maret)
Vivi Novatona (Universitas Sebelas Maret)
Idam Ragil Widianto Atmojo (Universitas Sebelas Maret)
Latifah Kurniasari (SD Negeri Gading Surakarta)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2024

Abstract

Salah satu materi matematika yang diajarkan di sekolah dasar adalah perkalian bilangan cacah. Perkalian bilangan cacah merupakan penjumlahan berulang dengan menjumlahkan angka  yang  sama. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara, didapatkan hasil bahwa materi tentang perkalian bilangan cacah merupakan materi yang dianggap sulit, karena mayoritas peserta didik masih kesulitan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil peningkatan hasil belajar matematika peserta didik pada materi perkalian bilangan cacah di kelas III SD Negeri Gading Surakararta menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI). Jenis penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian yaitu peserta didik kelas III SDN Gading Surakarta yang berjumlah 23 siswa. Data diambil melalui tes yang dilaksanakan sebanyak tiga kali yaitu satu tes pada kegiatan pra siklus, satu tes pada kegiatan siklus I, dan satu tes pada kegiatan siklus II. Melalui tes yang dilakukan selama tiga kali menggunakan pendekatan PMRI, diperoleh hasil bahwa terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik dengan presentase ketuntasan belajar 35% pada pra-siklus, 61%  pada siklus I, dan 91% pada siklus II. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

SHES

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series is a peer-reviewed interdisciplinary journal with broad coverage, consolidate basic and applied research activities by publishing the proceedings of the conference in all areas of the social sciences, humanities and ...