Berpikir kritis dapat diartikan sebagai proses dan kemampuan yang digunakan untuk memahami konsep, menerapkan, mensintesis dan mengevaluasi informasi yang diperoleh atau informasi yang dihasilkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan kemampuan berpikir kritis siswa yang menggunakan model Problem Based Learning dengan dukungan media lapbook pada mata Pelajaran IPS kelas IV. Metode penelitian mengunakan metode SLR (Sysematic Literatur Review). Pengumpulan data diperoleh melalui artikel yang terkait pada penelitian yang serupa yaitu terkait pembelajaran Problem Based Learning (PBL), kemampuan berpikir kritis, dan media lapbook. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahawa siswa yang menggunakan paradigma pembelajaran berbasis masalah dengan bantuan lapbook mengalami peningkatan kemampuan berpikir kritis.
Copyrights © 2025