Journal Governance and Politics (JGP)
Vol 1 No 2 (2021): Journal Governance and Politics (JGP)

Pengaruh Penerapan Model Dicovery Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA SD Inpres Tamalanrea V Kota Makassar

Arpin (Universitas Negeri Makassar)
Andi Agustang (Universitas Negeri Makassar)
Andi Muhammad Idkhan (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu yang bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penerapan model discovery learning terhadap hasil belajar siswa SD Inpres Tamalanrea V Kota Makassar. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran discovery learning, sedangkan variabel terikatnya adalah hasil belajar IPA siswa pada materi pokok ekosistem. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SD Inpres Tamalanrea V Kota Makassar yang berjumlah 261 siswa, sedangkan sampelnya adalah kelas VA sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa 24 orang dan kelas VB sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa 25 orang. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial yang terdiri dari uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Data hasil belajar siswa diperoleh dari hasil posttest dengan soal berbentuk pilihan ganda. Analisis data melalui tes hasil belajar ditemukan bahwa terjadi perbedaan rata-rata hasil belajar, yaitu sebesar 77,46 untuk kelas eksperimen dan 69,68 untuk kelas kontrol. Berdasarkan hasil analisis statistika inferensial diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,003 lebih kecil dari   0,05. Hal ini dapat disimpulkan bahwa penerapan model discovery learning berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar siswa SD Inpres Tamalanrea V Kota Makassar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jgp

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Journal Governance and Politics (JGP) (e-ISSN 2776-3471) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang kajian tata kelola pemerintahan, kebijakan publik, politik dan kajian sosial dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat ...