Didaktika: Jurnal Kependidikan
Vol. 13 No. 3 (2024): DIDAKTIKA Agustus 2024

Manajemen Pendidikan Dakwah Pendidikan Dai Mandiri Ma'had `Aly Ki Bagus Hadikusumo Sukoharjo

Muhammad Zainuddin (Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta)
Giyoto (Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta)
Muh. Fatahillah Suparman (Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji implementasi manajemen pendidikan dakwah di Ma'had Aly Ki Bagus Hadikusumo Sukoharjo, khususnya dalam membentuk Dai Mandiri yang mampu mengatasi tantangan zaman. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif, melalui observasi partisipatif, wawancara mendalam, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep Dai Mandiri, yang menggabungkan keahlian berdakwah dan kemandirian ekonomi, telah memberikan kontribusi positif dalam pembangunan spiritual dan ekonomi masyarakat. Manajemen dakwah yang terintegrasi, meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan, telah efektif dalam mencetak dai yang profe- sional dan berkompeten. Sebagai solusi, penelitian ini mengusulkan adopsi konsep Dai Mandiri dan manajemen dakwah yang efektif oleh lembaga pendidikan Islam lainnya, untuk meningkatkan kualitas dai dan memperkuat peran Islam dalam menghadapi tantangan materialisme dan individualisme dalam masyarakat modern. Kata Kunci:

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Material Development Testing, Assessment, & Evaluation Teacher Professional Development Learning Activities Education Policy Learning Facilities & ...