Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 7 No. 4 (2024): Special Issue Vol. 7 No. 4 Tahun 2024

ANALISIS KEBUTUHAN DAN KETERSEDIAAN AIR IRIGASI UNTUK PENINGKATAN HASIL PERTANIAN DI DAERAH IRIGASI CIMOYAN KABUPATEN PANDEGLANG

Madrapriya, Fachrul (Unknown)
Arismawati, Marrilyn (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2024

Abstract

Daerah Irigasi Cimoyan berada di Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten. Saat ini Daerah Irigasi Cimoyan sedang dibangun Bendung di Sungai Cimoyan sebagai sumber air dan saluran irigasi dalam rangka peningkatan hasil pertanian, sebelumnya Daerah Irigasi Cimoyan masih berupa sawah tadah hujan. Berdasarkan hal tersebut, maksud dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan dan ketersediaan air serta mendapatkan pola tanam yang efektif untuk daerah irigasi Cimoyan dengan luas 963 ha. Dengan luas DAS 13.07 km2 menggunakan metode FJ Mock didapat debit andalan sungai terbesar yaitu 1265.57 lt/detik. Perhitungan kebutuhan air daerah irigasi Cimoyan menggunakan data klimatologi selama 10 tahun dengan metode Penman dengan luas lahan 963 ha yaitu sebesar 2.45 lt/detik/ha. Berdasarkan neraca air alternatif pola tanam yang sesuai yaitu pola tanam alternatif 3 padi-padi-palawija dengan awal Tanam Oktober 2 dan ketersediaan air dapat memenuhi kebutuhan air irigasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...