Manajemen sumber daya merupakan instrumen penting dalam perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengontrolan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Ini mencakup pengelolaan sumber daya manusia, finansial, dan fisik, yang semuanya bertujuan untuk mencapai tujuan pendidikan secara efektif dan efisien. Keberhasilan suatu organisasi atau institusi sangat bergantung pada kemampuan sumber daya di dalamnya dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi primer dan wawancara. Wawancara dilakukan dengan kepala sekolah, guru, dan tenaga kependidikan di Sekolah Dasar. Penelitian ini melibatkan delapan sampel Sekolah Dasar Negeri dan Sekolah Yayasan berbasis keagamaan yang berlokasi di wilayah Inti II dan Inti IV Tanjung Redeb.
Copyrights © 2025