Bravo's: Journal of Physical Education and Sport Science
Vol 13 No 2 (2025): Bravo's: Journal of Physical Education and Sport Science

Analisis kebugaran siswa disabilitas pada fase a, fase c, dan d

Mutiara Shinta Dewi (Unknown)
Yudy Hendrayana (Unknown)
Agus Gumilar (Unknown)
Salman (Unknown)
Burhan Hambali (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2025

Abstract

Penyandang disabilitas menghadapi banyak hambatan untuk melakukan aktivitas fisik, termasuk masalah fasilitas dan keterbatasan aktivitas yang tidak dapat dilakukan secara normal. Menangani tantangan ini menjadi hal sangat penting, karena komponen kebugaran seperti kebugaran kardiorespirasi, morfologi, dan kekuatan secara langsung berkaitan dengan keterbatasan fungsional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebugaran siswa disabilitas pada fase A, Fase, C dan fase D. Peneliti melakukan survey kebugaran jasmani dengan melakukan tes kebugaran jasmani Siswa Indonesia (TKSI) kemenristekdikti terhadap anak berkebutuhan khusus (ABK) di sekolah luar biasa  (SLB) -B Prima Bhakti Yang berjumlah 15 siswa dari 3 kelas. Hasil analisis menunjukan bahwa kebugaran jasmani siswa disabilitas di SLB-B Prima Bhakti bahwa siswa kelas 2 berada dalam kategori baik, dan siswa kelas 5 dan 7 berada dalam kategori sedang. Hasil ini memberikan rekomendasi bagi lembaga terkait untuk dapat mempertahankan program aktivitas jasmani yang sudah dilaksanakan, serta memberikan perhatian khusus bagi siswa yang masih memiliki kebugaran jasmani yang rendah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bravos

Publisher

Subject

Education Public Health Other

Description

Bravos: Journal of Physical Education and Sport Science is a national scientific journal published by the Physical Education Department of Universitas PGRI Jombang that is open to seeking innovation, creativity, and novelty. This journal particularly focuses on the main problems in developing the ...