Journal of Lifelong Learning (JOLL)
Vol 8 No 1 (2025)

PERAN BIMBINGAN SOSIAL UNTUK ANAK-ANAK PUTUS SEKOLAH PADA PELAYANAN SOSIAL ANAK REMAJA (PSAR) DI TANJUNG MORAWA

Siti Ativa Putridiani (Unknown)
Dafetta Fitrilinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran bimbingan sosial sebagai suatu pr0ses pembelajaran bagi anak-anak putus sekolah pada pelayanan sosial anak remaja (PSAR) di Tanjung Morawa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan teknik observasi dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah sepuluh anak-anak putus sekolah yang sedang mengikuti program bimbingan sosial di UPT. Pelayanan Sosial Anak Remaja Tanjung Morawa Hasil penelitian menunjukkan bahwa bimbingan sosial memiliki peran penting dalam membantu anak-anak putus sekolah untuk meningkatkan motivasi dan kesadaran akan pentingnya pendidikan. Proses pembelajaran bimbingan sosial dilaksanakan dari tahap pendekatan, seleksi atau perekrutan, assesmen, merencanakan materi yang diberikan, pelaksanaan pembelajaran atau pemberian program bimbingan sosial, lalu tahap evaluasi, dan tahap bimbingan lanjutan. Materi bimbingan sosial yang diberikan kepada anak remaja bersifat teori, games, dan contoh-contoh aplikasian kegiatan yang menarik. Perubahan perilaku warga binaan dari yang disimpulkan saat sebelum, maupun sesudah mereka lebih dapat mengembangkan potensi dan memanajemennya pula.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpls

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

JOLL Journal Of Lifelong Learning encompasses research articles, original research report, reviews, and scientific commentaries in education, including Education for Human Resources Development, Community Empowerment, Social Entrepreanurship, and Family Education by means of nonformal and informal ...