Rendahnya minat baca di kalangan siswa menjadi tantangan utama dalam pendidikan di Indonesia. Untuk mengatasi hal ini, diperlukan inovasi penyajian informasi yang menarik dan sesuai perkembangan teknologi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan meningkatkan literasi dan minat baca siswa melalui pemanfaatan majalah dinding digital berbasis Padlet di SMK N 1 Sintuk Toboh Gadang. Metode pelaksanaan dilakukan secara partisipatif melalui pelatihan langsung (workshop) yang melibatkan 30 siswa jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa 50% siswa mampu mengakses Padlet, 16% berhasil membuat mading digital secara mandiri, sementara sebagian lainnya masih menghadapi kendala teknis dan keterampilan. Meskipun demikian, penggunaan Padlet terbukti mampu merangsang kreativitas, meningkatkan partisipasi, dan memperkuat literasi digital siswa. Oleh karena itu, pemanfaatan mading digital perlu terus dikembangkan dengan dukungan fasilitas teknologi dan pendampingan yang berkelanjutan agar dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi seluruh siswa.
Copyrights © 2025