Jurnal Informasi Sains dan Teknologi (ISAINTEK)
Vol. 8 No. 1 (2025): Juni: Jurnal Informasi Sains dan Teknologi

Analisis Sensori Bubuk Penyedap Rasa Berbahan Dasar Ikan Medai dan Udang

Zuhrohfi Immaroh, Nundiah (Unknown)
Pamungkas, Edy Tya Gullit Duta (Unknown)
Muniroh, Amirotul (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2025

Abstract

Di Kota Pasuruan Ikan medai dan udang yang belum dimanfaatkan secara optimal, terutama dalam menghasilkan produk pangan bernilai tambah. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi ikan medai dan udang sebagai bahan baku penyedap rasa alami. Metode yang digunakan meliputi pembuatan bubuk penyedap rasa berbahan ikan medai dan udang kemudian dilakukan analisis sensori untuk mengetahui penerimaan penyedap rasa berbahan ikan medai dan udang. Atribut sesnsori yang diuji meliputi rasa, aroma, warna, dan overall. Analisis data pada uji hedonik dianalisis menggunakan software statistik SPSS Statistic 22. Hasil penelitian menunjukkan untuk atribut rasa yang paling disukai panelis ialah berturut-turut dari sampel yang berbahan dasar udang, kombinasi ikan-udang, dan penyedap rasa berbahan dasar ikan medai dengan nilai 3.25;3.02 dan 2.78, warna bubuk penyedap rasa yang paling disukai panelis ialah berturut-turut dari sampel yang berbahan dasar udang, kombinasi ikan-udang, dan penyedap rasa berbahan dasar ikanĀ  medai dengan nilai 3.25; 2.93; dan 2.80. Sedangkan untuk atribut aroma, yang paling disukai panelis ialah penyedap rasa berbahan ikan medai dan udang, selanjutnya penyedap rasa berbahan udang dan nilai terendah ialah penyedap rasa berbahan ikan medai dengan nilai berturut-turut 3.12;2.83; dan 2.62. Penerimaan secara keseluruhan adalah pada penyedap rasa berbahan udang, kombinasi ikan medai dan udang dan yang terakhir ikan medai dengan nilai berturut-turut 3.38, 3.13 dan 2.90.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

isaintek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Other

Description

Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh P3M Politeknik Negeri FakFak. Jurnal ini adalah Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi yang bersifat peer-review dan terbuka. Bidang kajian dalam jurnal ini termasuk sub rumpun Ilmu ...