Global Journal Basic Education
Vol 4 No 2 (2025): Mei

Penerapan Media Flash Card Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Kelas 2 Di SD Negeri 1 Sumber Rejo

Oktafiani, Orin Fallah (Unknown)
Yusnadi, Yusnadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 May 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan membaca siswa saat menggunakan Media Flash Card sebagai alat bantu pembelajaran utama dalam pelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini berfokus pada penerapan Media Flash Card melalui empat tahapan utama yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini diikuti oleh dua puluh siswa dari kelas 2. Observasi, tes, dan wawancara digunakan untuk mengumpulkan data. Metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) digunakan untuk melakukan analisis. Metode ini terdiri dari dua tahap dan masing-masing terdiri dari dua siklus pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 40% atau 8 siswa mencapai nilai KKM sebelum siklus dimulai, sementara 60% atau 12 siswa memperoleh nilai di bawah KKM. Pada Siklus I, 70% atau 14 siswa mencapai nilai KKM, sementara 30% atau 6 siswa masih di bawah KKM. Pada Siklus II, seluruh siswa (100% atau 20 siswa) berhasil mencapai KKM, tanpa ada yang mendapat nilai di bawah KKM. Ini menunjukkan bahwa kemampuan smembaca siswa meningkat setelah menggunakan Media Flash Card.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

gjp

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Global Journal Basic Education with e ISSN 2828-6383 is a scientific journal that aims to communicate research results of professors, teachers, practitioners, and scientists in the field of basic education covering the fields of basic teaching in elementary, Applied science and analytical-critical ...