Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hasil survei evaluasi layanan bagi mahasiswa Universitas Terbuka (UT) di luar negeri, dengan fokus pada tingkat kepuasan dan implikasinya terhadap peningkatan kualitas layanan. Urgensi penelitian ini terletak pada kebutuhan UT untuk meningkatkan kualitas pendidikan jarak jauh mahasiswa di UT layanan luar negeri, yang menghadapi tantangan aksesibilitas dan dukungan akademik. Survei meliputi aspek aksesibilitas, responsivitas, kualitas materi pembelajaran, dan dukungan administratif, dengan hasil yang menunjukkan variasi tingkat kepuasan di berbagai aspek. Berdasarkan hasil survei, mayoritas responden merasa puas dengan layanan yang tersedia, meskipun ada beberapa area yang dapat ditingkatkan. Penelitian ini mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki dan memberikan rekomendasi strategis untuk peningkatan layanan, seperti peningkatan aksesibilitas platform pembelajaran, penyediaan dukungan akademik yang andal dan responsif, percepatan layanan administratif, penyediaan panduan yang jelas, serta pengembangan materi pembelajaran yang relevan dan interaktif. Implementasi rekomendasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan UT bagi mahasiswa luar negeri dan memperkuat kepuasan mereka dalam mengikuti pendidikan jarak jauh. Luaran dari penelitian ini berupa pemetaan tingkat kepuasan mahasiswa serta rekomendasi perbaikan layanan UT, dengan kontribusi penting dalam mengoptimalkan layanan pendidikan jarak jauh bagi mahasiswa di UT layanan luar negeri.
Copyrights © 2025