Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 7, No 2 (2025): Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika

Analisis Tingkat Kemampuan Numerasi Siswa SMP dalam Menyelesaikan Soal Bilangan

Syariatika, Gita Naila (Unknown)
Muhtarom, Muhtarom (Unknown)
Zuhri, M Saifuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kemampuan numerasi siswa SMP dalam menyelesaikan soal bilangan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui tes numerasi yang melibatkan siswa kelas VII G di SMP N 4 Petarukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 32 siswa yang diuji, 5 siswa berada dalam kategori kemampuan tinggi, 11 siswa dalam kategori sedang, dan 16 siswa dalam kategori rendah. Analisis mendalam terhadap 6 subjek yang mewakili ketiga kategori kemampuan menunjukkan variasi dalam kemampuan mereka dalam menggunakan angka, simbol matematika dasar, serta dalam analisis dan penalaran dalam konteks sehari-hari. Hasil ini memberikan wawasan bagi guru untuk mengembangkan strategi pembelajaran yang lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

imajiner

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika memiliki fokus utama pada pengembangan ilmu di ranah matematika dan pendidikan. Lingkup dari fokus utama tersebut meliputi pendidikan dan terapan. ...