Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar matematika siswa kelas 2 SDIT Az-Zahrah melalui pendekatan game based learning menggunakan media ular tangga dengan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif deskriptif dengan menganalisis data yang didapatkan dari responden. Kegiatan dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu pertama, analisis kondisi awal siswa. Kedua, pembuatan media pembelajaran berupa permainan ular tangga modifikasi dan ketiga, implementasi di kelas. Hasil dari kegiatan menunjukkan adanya peningkatan motivasi dan antusias siswa dalam pembelajaran matematika, terutama pada materi penjumlahan dan pengurangan. Evaluasi dilakukan melalui penyebaran angket kepada siswa setelah kegiatan. Hasil angket menunjukkan bahwa 75% siswa merasa sangat senang dan antuasias dalam bekerja sama mengerjakan soal matematika, 17% merasa senang dan antusias dan 1 orang siswa yang kurang puas. Pendekatan GBL dengan TGT mampu menciptakan suasana belajar yang aktif, menyenangkan, dan kolaboratif. Pendekatan ini juga mendorong kolaborasi antar siswa serta menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Selain itu, guru merasa terbantu dengan adanya media evaluasi yang menyenangkan dan efektif. Kegiatan ini membuktikan bahwa GBL dapat menjadi solusi inovatif dalam menciptakan pembelajaran matematika yang lebih menarik bagi siswa kelas 2 SD.
Copyrights © 2025