Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk sosialisasi pentingnya karakter kerja inovatif di tengah bonus demografi dan visi Indonesia Emas 2045. Kelompok sasaran dalam pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini adalah pekerja produktif Indonesia. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini berupa sosialisasi dalam bentuk ceramah tentang pentingnya karakter kerja inovatif di tengah bonus demografi dan visi Indonesia Emas 2045. Sosialisasi pengabdian kepada masyarakat ini berjalan lancar menunjukan respon yang positif akan pentingnya karakter kerja inovatif di tengah bonus demografi dan visi Indonesia Emas 2045 yang dimulai dari penciptaan ide, pembagian ide, dan pengrealisasi ide.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025