JIEPS: Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam dan Perbankan Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Aceh
Vol 4, No 2 (2024): JEIPS: Jurnal Ekonomi Islam dan Perbankan Syariah

PENGARUH PROMOSI, KUALITAS PELAYANAN, DAN CITRA PRODUK TERHADAP MINAT NASABAH BERTRANSAKSI DI BANK ACEH SYARIAH

Muna, Raudhatul (Unknown)
Aryani, Puji (Unknown)
Marlenny, Hemma (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi, kualitas pelayanan dan citra produk terhadap minat nasabah bertransaksi di Bank Aceh Syariah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuisioner kepada pengguna Bank Aceh Syariah. Teknik purposive sampling digunakan dalam penelitian ini dengan jumlah sampel 100 responden dengan kriteria responden tersebut adalah nasabah yang bertransaksi di Bank Aceh Syariah. Skala likert digunakan sebagai alat pengukur. Analisis data melibatkan penggunaan regresi liniar berganda, uji T dan uji F menggunakan perangkat lunak SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Variabel Promosi berpengaruh signifikan terhadap minat nasabah bertransaksi di Bank Aceh Syariah (2) Variabel Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap minat nasabah bertransaksi di Bank Aceh Syariah (3) Variabel Citra Produk berpengaruh signifikan terhadap minat nasabah bertransaksi di Bank Aceh Syariah(4) Variabel Promosi, Kualitas Pelayanan dan Citra Produk berpengaruh secara simultan (bersama-sama) terhadap minat nasabah bertransaksi di Bank Aceh Syariah. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ekispersya

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

JIEPS: Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam dan Perbankan Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Aceh is publishes original articles on the latest issues and trends occurring internationally in islamic economic, syariah banking, economic of Islam policy, economic management, economic of Islam ...