Jurnal Papeda: Jurnal Publikasi Pendidikan Dasar
Vol. 7 No. 2 (2025): Jurnal Papeda: Jurnal Publikasi Pendidikan Dasar

Penggunaan Media Interaktif Berbasis Canva, Keterampilan Digital Guru dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar

Arisanti, Dian (Unknown)
Suriswo, Suriswo (Unknown)
Maufur, Maufur (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media interaktif berbasis canva, keterampilan digital guru dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPAS. Jenis penelitian ini korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian adalah 115 peserta didik dari 161 peserta didik kelas V Sekolah Dasar Negeri di Sarwas 7 Koordinator Wilayah Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang dengan teknik proporsional random sampling. Metode pengupulan data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas angket, wawancara, tes dan dokumentasi. Alat pengolah data yang digunakan adalah SPSS for windows versi 21. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menyimpuikan bahwa ada pengaruh yang positif penggunaan media interaktif canva, keterampilan digitasl guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa Sekolah Dasar pada Sarwas 7 KWK Petarukan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalpendidikandasar

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Papeda: Jurnal Publikasi Pendidikan Dasar diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong. Jurnal ini bertujuan untuk menerbitkan dan menyebarluaskan hasil penelitian dan studi tentang Ruang Lingkup Pendidikan Dasar meliputi 5 bidang ...