Jejak: Jurnal Pendidikan Sejarah Universitas Jambi
Vol. 5 No. 1 (2025): Pembelajaran Sejarah, Sejarah, dan Kebudayaan Lokal

ANALISIS NILAI KARAKTER KEPEMIMPINAN PANGERAN ASIR DI RUPIT KAWEDANAN RAWAS TAHUN 1922–1942

Anjani, Tessa (Unknown)
Sarkowi (Unknown)
Sustianingsih, Ira Miyarni (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini mengungkap nilai-nilai karakter kepemimpinan Pangeran Asir selama memimpin di Rupit Kawedanan Rawas pada tahun 1922–1942. Latar belakang penelitian ini berfokus pada peran pemimpin lokal dalam membentuk karakter masyarakat di masa penjajahan Belanda hingga menjelang kemerdekaan. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan historis, melalui analisis sumber primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pangeran Asir memiliki integritas, keberanian, keadilan, tanggung jawab, serta kepedulian terhadap rakyat. Ia mampu menjaga kestabilan sosial dan ekonomi di tengah tekanan kolonial, serta mempertahankan nilai-nilai lokal. Karakter seperti kejujuran, empati, dan visi kepemimpinan yang kuat menjadikannya teladan bagi masyarakat. Penelitian ini diharapkan dapat memperkaya kajian sejarah lokal serta menjadi inspirasi bagi pemimpin masa kini dalam menerapkan nilai-nilai karakter dalam kepemimpinan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jejak

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Sejarah dan Pendidikan diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sejarah Universitas Jambi yang berkerja sama dengan Perkumpulan Prodi Pendidikan Sejarah Se-Indonesia (P3SI). Jurnal ini menerbitkan makalah penelitian asli, artikel konseptual, artikel review dan studi kasus. Fokus dan Cakupan ...