JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Analisis Pembelajaran Bilingual di Sekolah Dasar

Suryani, Dina Tri (Unknown)
Nurrizky, Awalinda Ika (Unknown)
Azka, Maulida Fikrotul (Unknown)
Kumalasari, Cahyani (Unknown)
Firdaus, Sectio (Unknown)
Widagdo, Arif (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pembelajaran bilingual di sekolah dasar melalui pendekatan studi pustaka. Pembelajaran bilingual dipandang sebagai strategi untuk meningkatkan kecerdasan linguistik peserta didik serta kesiapan mereka dalam menghadapi tantangan global. Kajian ini mengidentifikasi bahwa pelaksanaan pembelajaran bilingual melibatkan tiga tahapan utama yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Keberhasilan implementasi dipengaruhi oleh kesiapan guru, peserta didik, serta ketersediaan sumber daya. Hasil studi menunjukkan bahwa sekolah swasta lebih siap menerapkan program ini dibanding sekolah negeri yang masih kekurangan modul dan panduan dari pemerintah. Oleh karena itu, diperlukan penyusunan kurikulum dan kebijakan yang mendukung agar pembelajaran bilingual dapat diterapkan secara merata dan efektif di seluruh jenjang pendidikan dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...