JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Analisis Teoritis Implementasi Model Jigsaw dalam Pembelajaran Matematika Materi Pecahan di Sekolah Dasar: Studi Literatur tentang Strategi dan Efektivitas

Zahara, Devi (Unknown)
Panjaitan, Fauziah Nur (Unknown)
Fadila, Zahra Nur (Unknown)
Sitepu, David Syahputra (Unknown)
Ketaren, Maya Alemina (Unknown)
Mailani, Elvi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dalam pembelajaran matematika materi pecahan di Sekolah Dasar melalui kajian teoritis. Metode yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan kualitatif, mengumpulkan data dari berbagai sumber seperti buku, jurnal ilmiah, artikel, dan dokumen resmi. Hasil analisis menunjukkan bahwa model Jigsaw efektif meningkatkan pemahaman konsep, motivasi, dan partisipasi aktif peserta didik dalam pembelajaran pecahan. Berbagai penelitian membuktikan adanya peningkatan ketuntasan belajar, nilai rata-rata, serta keaktifan dan komunikasi peserta didik setelah penerapan model ini. Faktor kunci keberhasilan implementasi Jigsaw meliputi pembagian kelompok heterogen, scaffolding guru, dan penggunaan media pembelajaran yang tepat. Namun, tantangan seperti keterbatasan pemahaman guru dan adaptasi media masih perlu diatasi. Kesimpulannya, model Jigsaw layak dijadikan strategi utama untuk meningkatkan kualitas pembelajaran matematika materi pecahan di Sekolah Dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...