Kontribusi: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 6 No. 1 (2025): November 2025

Membangun Ketahanan Kesehatan Melalui Revitalisasi TOGA di Pedesaan

Nawan, Nawan (Unknown)
Handayani, Septi (Unknown)
Toemon, Agnes Immanuela (Unknown)
Miko, Seth (Unknown)
Rusmanto, Joni (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2025

Abstract

Latar Belakang: Tanaman Obat Keluarga (TOGA) memiliki peran penting dalam meningkatkan kesehatan mandiri masyarakat, terutama di daerah dengan akses terbatas ke fasilitas kesehatan. Pemanfaatan pekarangan rumah untuk budidaya TOGA dapat menjadi solusi praktis dan berkelanjutan. Tujuan: Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam menanam serta memanfaatkan TOGA untuk kesehatan sehari-hari. Metode: Intervensi dilakukan melalui edukasi berbasis poster, penyuluhan langsung, dan praktik penanaman TOGA di pekarangan rumah. Hasil: Masyarakat menunjukkan antusiasme tinggi dalam menerima informasi dan terlibat aktif dalam penanaman TOGA. Terjadi peningkatan pemahaman mengenai manfaat TOGA, seperti jahe untuk gangguan pencernaan, kunyit sebagai antiinflamasi, dan serai untuk meredakan nyeri. Kesimpulan: Edukasi dan praktik penanaman TOGA efektif dalam memberdayakan masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan secara produktif serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya tanaman herbal dalam kehidupan sehari-hari.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kontribusi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Engineering Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Kontribusi merupakan jurnal berbasis pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada bidang keilmuan yaitu Pendidikan, Sosial, Teknik, Sains dan Kesehatan. Jurnal Dedikasi dikelola oleh Penerbit Cipta Media ...