Jurnal Komposisi
Vol 10, No 1 (2025): JURNAL KOMPOSISI

Prinsip Kesantunan Berbahasa Geoffrey Leech dalam Kolom Komentar Postingan Instagram @jokowi

Lestari, Indah Dwi (Unknown)
Kustriyono, Erwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengkaji bentuk pelanggaran dan pematuhan kesantunan berbahasa dalam kolom komentar Instagram @jokowi menurut teori Geoffrey Leech dalam kolom komentar pada akun Instagram @jokowi. Latar belakang yang mendasari penelitian ini penting dilakukan adalah karena maraknya penggunan bahasa yang tidak santun pada media sosial. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi pada postingan Instagram @jokowi. Analisis data melalui tahap reduksi, menyajikan data, verifikasi/penarikan simpulan yang mengacu pada teori kesantunan berbahasa Leech. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelanggaran yang dominan berupa pelanggaran maksim penghargaan, ditandai dengan penggunaan ungkapan-ungkapan kritik kasar, hinaan, merendahkan disertai penggunaan emoji yang mendukung tuturan netizen.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnal_komposisi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Komposisi merupakan jurnal berkala (2 kali dalam setahun) yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Jurnal ini memuat karya ilmiah yang berkaitan dengan bidang Bahasa, Sastra, dan ...