Paramacitra : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 No. 02 (2025): Volume 02 Nomor 02 (Mei 2025)

Pelatihan Penggunaan AI sebagai Alat, Kreativitas Tetap Ditangan pada Lingkup Akademik Mahasiswa

Syah, Maenuddin Bustanil (Unknown)
Mawarni, Sella (Unknown)
Aswan, Dedy (Unknown)
Yanti, Nur Eva (Unknown)
Yusuf, Nuraini (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jun 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan literasi kecerdasan buatan (AI) di kalangan mahasiswa melalui pelatihan bertema "Penggunaan AI sebagai Alat, Kreativitas Tetap di Tangan". Pelatihan dilaksanakan secara daring dan diikuti oleh 56 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi. Metode pelaksanaan mencakup presentasi materi, diskusi, serta praktik terbimbing dalam penggunaan prompt AI untuk mendukung aktivitas pembelajaran. Evaluasi dilakukan melalui kuesioner dan unjuk kerja peserta. Hasil evaluasi menunjukkan tingkat kepuasan yang tinggi terhadap materi, fasilitator, dan kebermanfaatan pelatihan, dengan persentase kepuasan mencapai 98% pada beberapa indikator. Peserta juga berhasil menghasilkan karya berbasis AI yang relevan dengan konteks akademik mereka. Kegiatan ini berkontribusi dalam membangun kesadaran mahasiswa untuk menggunakan AI secara kritis, etis, dan kreatif. Temuan ini mengindikasikan pentingnya integrasi literasi AI reflektif dalam pendidikan tinggi sebagai upaya menyeimbangkan pemanfaatan teknologi dengan penguatan nilai akademik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

paramacitra

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Paramacitra Jurnal Pengabdian Masyarakat is a scientific multidisciplinary journal published by PT Ininnawa Paramacitra Edu. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual ...