PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 6 No 2 (2025): PROFICIO : Jurnal Abdimas FKIP UTP

PELATIHAN PEMBUATAN PUPUK ORGANIK PADAT MENGGUNAKAN MIKRONUTRIEN DI KELURAHAN JAMAIMO KABUPATEN SORONG

Ponisri (Unknown)
Riskawati (Unknown)
Sukmawati (Unknown)
Mangallo, Bertha (Unknown)
Musaad, Ishak (Unknown)
Rosalina, Febrianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2025

Abstract

Pertanian memainkan peran krusial dalam ketahanan pangan untuk mendukung kehidupan masyarakat. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam praktik pertanian ramah lingkungan melalui pupuk organik padat menggunakan mikronutrien. Kegiatan pengabdian masyarakat berupa sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk organik menggunakan mikronutrien dilaksanakan di kelompok tani Tani “Malawo Sejahtera” Kelurahan Jamaimo, Kabupaten Sorong dengan jumlah petani yang berperan aktif sebanyak 18 orang. Berdasarkan hasil evaluasi, tingkat pengetahuan peserta mengenai dampak dan kekurangan penggunaan pupuk anorganik meningkat signifikan dari 10% (pre-test) menjadi 85% (post-test). Selain itu, keterampilan masyarakat dalam pembuatan pupuk organik berbasis mikronutrien juga menunjukkan peningkatan tajam, yaitu dari 15% menjadi 88%. Peningkatan ini mencerminkan efektivitas metode pelatihan partisipatif yang digunakan, yang menggabungkan penyampaian materi, diskusi, dan praktik langsung. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat menerapkan alternatif pertanian berkelanjutan yang lebih sehat bagi lingkungan dan mendukung kemandirian lokal dalam pengelolaan input pertanian.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPF

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat dipublikasikan 2 kali dalam satu volume (tahun) yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat berisi hasil pengabdian masyarakat sebagai implementasi pengembangan keilmuan kepada masyarakat dalam bidang: Bimbingan dan ...