JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap Hasil Belajar Kognitif Matematika Siswa Kelas IV SDN Banyuanyar 1 Sampang

Romadhon, Moh. Sulaiman (Unknown)
Harsiwi, Nova Estu (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar kognitif Matematika Kelas IV SDN Banyuanyar 1 Sampang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif metode eksperimen dengan desain Quasi Eksperimental Design bentuk Control Group Pretest Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN Banyuanyar 1 Sampang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Non-probability Sampling jenis Sampling jenuh. Sampel penelitian berjumlah 53 siswa. Data dikumpulkan dengan menggunakan observasi, dan tes. Uji prasyarat yang digunakan berupa uji normalitas dengan teknik Kolmogorov-Smirnov dan uji homogenitas, yang kemudian diuji dengan uji-t paired sample t test untuk menguji hipotesis. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,00 < 0,05 sehingga dapat dikatakan Ho ditolak dan dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada penerapan model pembelajaran Kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar kognitif Matematika Kelas IV SDN Banyuanyar 1 Sampang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...