Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 2 (2025)

Self Neurotic pada Pengguna Akun Alter Twitter

Irma Dasi (Unknown)
Avin Fadilla Helmi (Unknown)
Novi Elisadevi (Unknown)
Happy Cahyani Sunusi (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2025

Abstract

Media sosial pada remaja memberikan kompleksitas baru pada pembentukan identitas diri remaja ilmu psikologi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami proses pembentukan Identitas diri pada remaja yang menggunakan akun alter. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif fenomenologi. Responden dalam penelitian ini berjumlah 3 orang (2 perempuan dan 1 laki-laki). Hasil penelitian ini menyebutkan ada tiga komponen self yang muncul sebagai aspek pembentukan identitas diri daring yaitu, self image, Self Neurotic dan True self. Self Neurotic bagi pengguna akun alter menjadi pemisahan diri bagi identitas remaja yang tidak sesuai norma sehingga membentuk dunia fantasi melalui akun alter. Diri neurotik "terpecah", menjadi diri yang dibenci dan diri yang ideal. Diri neurotik berayun bolak-balik antara membenci diri sendiri dan berpura-pura menjadi sempurna. Fenomena akun alter twitter merupakan subkultur global yang terbentuk sebagai akibat adanya media sosial yang memberikan kebebasan para penggunanya. Akun alter secara halus masuk dalam area yang membentuk konsep diri remaja tanpa melibatkan realitas sosial masyarakat dan agama.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...