Al-Irsyad: Journal of Education Science
Vol 4 No 2 (2025): Juli 2025

TINJAUAN LITERATUR TENTANG PENGARUH MEDIA PUZZLE DIGITAL TERHADAP BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN IPAS

Nurfathiyyah, Alifah (Unknown)
Ansori, Yoyo Zakaria (Unknown)
Rosidah, Ani (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan media puzzle digital terhadap peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) melalui pendekatan studi literatur. Metode ini dilakukan dengan mengkaji dan mensintesis berbagai hasil penelitian terdahulu, teori pendidikan, serta literatur relevan yang membahas pemanfaatan media pembelajaran digital berbasis interaktif. Hasil telaah menunjukkan bahwa media puzzle digital mampu mendorong partisipasi aktif siswa serta mendukung perkembangan empat aspek utama berpikir kreatif: kelancaran dalam menghasilkan ide, keluwesan berpikir, keaslian gagasan, dan kemampuan memperluas ide. Studi ini menegaskan pentingnya integrasi teknologi pendidikan berbasis media inovatif sebagai sarana strategis dalam pembelajaran di sekolah dasar untuk menumbuhkan kreativitas serta meningkatkan keterlibatan belajar siswa secara aktif. Namun, efektivitas media puzzle digital sangat bergantung pada desain konten yang kontekstual, tantangan yang sesuai tingkat kognitif siswa, serta integrasi dengan pendekatan pembelajaran yang mendorong eksplorasi ide, seperti pembelajaran berbasis masalah atau inkuiri. Penelitian ini merekomendasikan agar guru mempertimbangkan penggunaan media puzzle digital sebagai strategi pembelajaran inovatif di era digital untuk menumbuhkan kreativitas dan meningkatkan kualitas pembelajaran IPAS di tingkat sekolah dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jse

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Irsyad: Journal of Education Science (AIJES), sebuah jurnal nasional peer-review elektronik, menyediakan forum untuk menerbitkan artikel penelitian asli, artikel ulasan dari kontributor, dan berita teknologi baru yang terkait dengan Ilmu Pendidikan. Jurnal ini disediakan untuk penulis, guru, ...