Taroa : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 4 No 2 (2025): Juli

IMPLEMENTASI BALANCE SCORE CARD SEBAGAI PENGUKURAN KINERJA KARYAWAN SD IT MUHAMMADIYAH BIREUEN

Bungsu, Agung Pangeran (Unknown)
Sarinauli, Barep (Unknown)
Sa'adah, Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem penilaian kinerja berbasis Balanced Scorecard (BSC) di SD IT Muhammadiyah Bireuen sebagai upaya peningkatan kualitas tata kelola tenaga pengajar. Permasalahan utama mitra adalah ketiadaan sistem evaluasi kinerja yang terstruktur serta disparitas kompetensi guru akibat latar belakang pendidikan yang beragam. Metode pelaksanaan meliputi penyusunan sistem evaluasi kinerja, lokakarya penyusunan KPI, pelatihan pedagogi, uji coba sistem, implementasi dashboard kinerja, serta pelibatan aktif mahasiswa dalam dokumentasi dan evaluasi kegiatan. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa guru dan pimpinan sekolah merespons positif penerapan BSC, terbukti dengan keterlibatan aktif dalam penyusunan indikator kinerja dan pengisian dashboard evaluasi. Selain itu, kegiatan ini berhasil meningkatkan kesadaran pentingnya pengukuran kinerja berbasis data dan memperkuat budaya mutu di lingkungan sekolah. Mahasiswa yang terlibat juga memperoleh pengalaman praktis dalam penerapan konsep manajemen strategis di lembaga pendidikan dasar. Dengan hasil ini, BSC dapat direplikasi di Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) lainnya sebagai instrumen pengukuran kinerja yang objektif, kolaboratif, dan berorientasi pada peningkatan mutu pendidikan secara berkelanjutan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

taroa

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Other

Description

Jurnal Taroa adalah jurnal double-blind peer-review dan open-access tentang Pengabdian Masyarakat. Fokus jurnal ini membahas masalah studi akademik terutama berkaitan dengan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan Pelatihan, Loka Karya, Workshop, FGD, maupun dalam bentuk Bimbingan ...