Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer
Vol 9 No 9 (2025): September 2025

Implementasi UX Sistem Manajemen Kost Berbasis Website Menggunakan Metode Human-Centered Design (Studi Kasus: Kost Putra B32 Bukit Hijau)

Febriarta, Renaldy Dwisma (Unknown)
Adikara, Putra Pandu (Unknown)
Al Huda, Fais (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengevaluasi sistem manajemen kost berbasis website untuk Kost Putra B32 Bukit Hijau dengan pendekatan Human-Centered Design (HCD). Pengelolaan kost secara manual sebelumnya memiliki kelemahan seperti kesulitan dalam pencatatan data penghuni, penanganan pembayaran, dan pemeliharaan fasilitas. Oleh karena itu, pengembangan sistem berbasis website menjadi solusi relevan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan kepuasan pengguna. Metode HCD diterapkan untuk memastikan desain sistem selaras dengan kebutuhan dan preferensi pengguna, melibatkan tahapan pemahaman konteks pengguna, analisis kebutuhan, perancangan solusi (wireframe dan mockup), serta evaluasi desain. Hasil pengujian usability menunjukkan tingkat efektivitas sebesar 94.89% dan efisiensi sekitar 0.222 goals/detik. Aspek kepuasan pengguna diukur menggunakan System Usability Scale (SUS) dengan nilai rata-rata 99.28, yang termasuk dalam kategori Excellent. Evaluasi User Experience Questionnaire (UEQ) juga menunjukkan hasil yang positif, dengan semua aspek (daya tarik, kejelasan, efisiensi, keandalan, stimulasi, dan kebaruan) berada dalam kategori Excellent. Dengan demikian, sistem manajemen kost berbasis website yang dirancang layak dan diterima, serta mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan dan memberikan pengalaman pengguna yang unggul.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

j-ptiik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Pengembangan Teknlogi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) Universitas Brawijaya merupakan jurnal keilmuan dibidang komputer yang memuat tulisan ilmiah hasil dari penelitian mahasiswa-mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Jurnal ini diharapkan dapat mengembangkan penelitian ...