Indonesian Journal of Innovation Science and Knowledge
Vol. 2 No. 3 (2025): IJISK 2025

Penerapan Algoritma K-Means Pada Sistem Membership Di PT Garuda Jaya Fiberindo

Husain, Ahmad (Unknown)
Forkas T.S.B (Unknown)
Irsan, Muhamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan menerapkan sistem untuk segmentasi pelanggan di PT GARUDA JAYA FIBERINDO menggunakan algoritma K-Means Clustering. Perusahaan menghadapi tantangan dalam mengelola basis pelanggan yang besar dan beragam, dimana strategi pemasaran dan program loyalitas seringkali tidak tepat sasaran karena kurangnya pemahaman terhadap profil pelanggan. Metode K-Means digunakan untuk mengelompokkan pelanggan ke dalam beberapa cluster berdasarkan pola transaksi mereka, dengan menggunakan model RFM (Recency, Frequency, Monetary). Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem berbasis desktop yang mampu melakukan segmentasi pelanggan secara objektif, menghasilkan tiga cluster utama: "High Level," "Mid Level," dan "Low Level." Sistem ini menyediakan dasar pengambilan keputusan berbasis data bagi manajemen untuk merancang program membership yang lebih efektif, personal, dan mampu meningkatkan loyalitas pelanggan serta efisiensi operasional.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ijisk

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Indonesian Journal of Innovation Science and Knowledge adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ...