Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Lingkungan Kerja Non-Fisik, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Produktivitas Kerja di Sentra Pandai Besi Desa Teratak, Kecamatan Rumbio Jaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data primer yang diperoleh melalui kuesioner, serta data sekunder dari literatur, dokumen, dan laporan terkait. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pekerja di Sentra Pandai Besi, dengan total 49 responden yang diambil menggunakan metode sampel jenuh. Data dianalisis menggunakan Partial Least Squares (PLS) dengan aplikasi SmartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Lingkungan kerja non-fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. 2) Keselamatan dan kesehatan kerja (K3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. 3) Lingkungan kerja non-fisik, keselamatan dan kesehatan kerja (K3) berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap produktivitas kerja.
Copyrights © 2025