Jurnal Wawasan Pendidikan
Vol 5, No 2 (2025): Agustus 2025

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS IV SD 4 PRAMBATAN LOR

Zahro, Indra Prastianing (Unknown)
Kironoratri, Lintang (Unknown)
Najikhah, Fatikhatun (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model Contextual Teaching and Learning (CTL) dalam meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas IV di SD 4 Prambatan Lor. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen. Jenis penelitian yang digunakan eksperimen dengan desain one group pretest-posttest design. Subjek yang digunakan adalah siswa kelas IV SD 4 Prambatan Lor berjumlah 14 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pretest-posttest, observasi kelas, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu Uji Paired Sample t-test. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh Nilai signifikansi 0,05 yaitu 0,000 0,05. Maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan terdapat perbedaan rata-rata keterampilan berbicara sebelum dan sesudah diterapkan model pembelajaran CTL. Terdapat peningkatan keterampilan berbicara siswa kelas IV sesudah diberikan perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran CTL. Berdasarkan uji N-Gain diperoleh nilai 0,2633 termasuk kategori rendah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

wp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Wawasan Pendidikan diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan. Terbit dua kali setahun pada bulan Februari dan Agustus dengan fokus jurnal pada pembelajaran dan pendidikan di jenjang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, ...