Di era digital, integrasi teknologi kecerdasan buatan (AI) dalam pendidikan sangat penting untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Penelitian ini mengeksplorasi penerapan AI dalam kurikulum pendidikan Islam untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Permasalahan yang diangkat adalah minimnya pemanfaatan teknologi AI dalam pembelajaran Islam, yang seharusnya dapat mengoptimalkan potensi siswa. Penelitian ini merupakan studi literatur naratif yang mengkaji 17 artikel dan buku relevan dengan metode analisis konten kualitatif. Data dianalisis secara tematik untuk mengidentifikasi tema-tema kunci terkait implementasi AI dalam pendidikan Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa AI dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran, memfasilitasi pembelajaran yang lebih personal, dan memberikan umpan balik yang lebih cepat dan akurat. Selain itu, AI membantu guru mengenali kebutuhan spesifik siswa, sehingga pengajaran dapat disesuaikan dengan kemampuan individu. Kesimpulannya, integrasi AI dalam kurikulum pendidikan Islam memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan, asalkan tersedia pelatihan yang memadai bagi guru dan pengembangan infrastruktur teknologi pendukung. Penelitian ini merekomendasikan kolaborasi antara lembaga pendidikan, pengembang teknologi, dan pemerintah untuk mewujudkan integrasi AI yang efektif
Copyrights © 2023