JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Penerapan Model Problem Based Learning dan LKPD Interaktif Berbasis Permainan Lempar Dadu untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V Pada Materi Mengumpulkan Data di UPT SDN 060924 Medan Amplas

Tanjung, Cici Febi Putri (Unknown)
Prawiyata, Yugi Diraga (Unknown)
Hsb, Ahmad Laut (Unknown)
Syahanum, Erika (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model Problem Based Learning (PBL) yang dipadukan dengan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) interaktif berbasis permainan lempar dadu dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Mengumpulkan Data di kelas V UPT SDN 060924 Medan Amplas. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya partisipasi siswa dan pemahaman konsep dalam pembelajaran Matematika yang bersifat abstrak, sehingga diperlukan strategi yang lebih inovatif dan menyenangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan desain penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas V. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, tes hasil belajar, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PBL yang dikombinasikan dengan LKPD interaktif berbasis permainan lempar dadu mampu meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran, mendorong kerja sama kelompok, serta memperbaiki pemahaman siswa dalam mengumpulkan dan mengolah data. Peningkatan hasil belajar terlihat dari persentase ketuntasan siswa yang meningkat pada setiap siklus. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi pembelajaran tersebut efektif digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa, sekaligus menciptakan suasana kelas yang aktif, kolaboratif, dan menyenangkan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...