OCTOPUS : Jurnal Ilmu Perikanan
Vol. 14 No. 1 (2025): OCTOPUS

UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK METANOL ANGGUR LAUT Caulerpa sp. TERHADAP BAKTERI Propionibacterium acnes

Saputri, Meilany Eka (Unknown)
Lahay, Almira Fardani (Unknown)
Saputra, Rizqy Hadi (Unknown)
Ginanjar, Mochammad Rafli (Unknown)
Khoiriansyah, Elvika (Unknown)
Safira, Anggi (Unknown)
Hidayah, Siska (Unknown)
Fattasyah, Arvian Muhammad (Unknown)
Aroyo, Ardi (Unknown)
Aryanti, Lia (Unknown)
Anggraini, Putri Etika (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2025

Abstract

Caulerpa sp. (anggur laut) adalah jenis rumput laut hijau yang tumbuh di perairan tropis dan subtropis. Pengobatan jerawat umumnya menggunakan antibiotik, tetapi dapat menyebabkan efek samping dan resistensi bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi Caulerpa sp. sebagai alternatif pengobatan jerawat alami. Dilaksanakan di Laboratorium Oseanografi Universitas Lampung dari Oktober hingga November 2024, penelitian ini menggunakan metode maserasi dengan metanol 95% untuk ekstraksi. Aktivitas antibakteri diuji terhadap Propionibacterium acnes dengan metode difusi cakram. Hasil menunjukkan bahwa ekstrak metanol Caulerpa sp. memiliki aktivitas antibakteri yang lemah, dengan zona hambat tertinggi 4,03 mm pada konsentrasi 10.000 ppm. Beberapa faktor yang mempengaruhi aktivitas ini termasuk konsentrasi senyawa bioaktif dan karakteristik resistensi bakteri. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk meningkatkan efektivitas ekstrak ini sebagai agen antibakteri alami.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

octopus

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Other

Description

Jurnal Octopus Ilmu Perikanan terbit dua kali setahun yakni Januari dan Juli berisi artikel ilmiah dalam bentuk hasil penelitian dan non penelitian berupa kajian. Jurnal Octopus Ilmu Perikanan bertujuan untuk menyebarluaskan ilmu dan pengetahuan perikanan dari para akademisi, peneliti, praktisi, ...