Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia
Vol. 4 No. 3 (2025)

Implementasi Market Day dalam Program Kampus Mengajar 7 Guna Meningkatkan Kompetensi Numerasi Siswa SMPN 2 Banyuanyar

Ramadani, Galu Kusuma Dewi (Unknown)
Wardana, Ludfi Arya (Unknown)
Kasdriyanto, Didit Yulian (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2025

Abstract

Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk meningkatkan kompetensi numerasi siswa melalui implementasi kegiatan market day pada program Kampus Mengajar 7 di SMPN 2 Banyuanyar. Latarbelakang penulisan artikel ini didasari oleh hasil observasi di sekolah SMPN 2 Banyuanyar, yang dimana dapat diketahui bahwa kemampuan kompetensi numerasi siswa di sekolah tersebut terlalu rendah berdasarkan hasil dari wawancara bersama guru pamong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Tahapan dari implementasi kegiatan market day terdiri dari beberapa tahapan, antara lain; tahap persiapan, tahap perencanaan, tahap pelaksaan, dan tahap refleksi. Kegiatan ini disambut baik oleh guru-guru serta siswa di SMPN 2 Banyuanyar. Hasil implementasi kegiatan market day yaitu: meningkatkan kompetensi numerasi siswa, mengembangkan jiwa interpreneur, serta menanamkan jiwa kewirausaha siswa. Dalam tahap pelaksanaan kegiatan market day terdapat beberapa hambatan, namun ditemukan solusi yang dapat menjadi bahan pembelajaran ditahun yang akan datang, saat acara market day dilaksanakan kembali di SMPN 2 Banyuanyar. Kesimpulannya melalui kegitan market day dapat meningkatkan kompetensi numerasi siswa di SMPN 2 Banyuanyar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia is to provide a research medium and an important reference for the advancement and dissemination of research results that support high-level research in the fields Culture of Education and Social Science Research . Original theoretical work and ...