Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis Articulate Storyline pada mata pelajaran Matematika Sekolah Dasar Negeri 360 Pintoe, dan mengetahui kelayakan dan respon peserta didik terhadap media yang dikembangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model pengembangan ADDIE yang mencakup lima tahap: Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas 5 SDN 360 Pintoe. Instrumen yang digunakan meliputi lembar validasi ahli materi dan media, serta angket respon siswa. Hasil validasi oleh ahli materi menunjukkan bahwa media ini sangat layak dengan skor rata-rata 3,75, sementara validasi oleh ahli media memperoleh skor rata-rata 3,88 yang juga termasuk dalam kategori sangat layak. Respon siswa terhadap media yang dikembangkan memperoleh kategori sangat baik. Sehingga, media pembelajaran matematika interaktif Articulate Storyline layak digunakan dalam proses pembelajaran di sekolah.
Copyrights © 2025